Jakarta –
Ketua Komisi IV DPR Sudin ‘melotot’ Kepala Badan Karantina Pertanian (Barantan) Kementerian Pertanian (Kementan) Bambang yang tertawa saat ditanya soal penyelundupan di Entikong, Kabupaten Sanggau, Kalimantan Barat.
Pertama-tama, Bambang menjelaskan tentang penguatan perbatasan, khususnya untuk kegiatan karantina. Penguatan itu, kata Bambang, dimulai dari wilayah Entikong.
Kemudian Sudin menyela penjelasan Bambang dan meminta penjelasan maksudnya dari daerah Entikong.
IKLAN
GULIR UNTUK LANJUTKAN KONTEN
“Ini sebagai tindak lanjut Inpres 1/2021 untuk percepatan ekonomi perbatasan, Barantan juga hadir di sana sekaligus penertiban kawasan perbatasan. Kami memulai pengembangan kawasan sekitar dengan PLBN (Pos Lintas Batas Negara) untuk memulai dan memberi contoh pengembangan komoditas di sana,” ujar Bambang.
Kemudian Sudin menanyakan kepada Bambang apakah dia mengetahui bahwa di Entikong banyak terjadi penyelundupan daging hingga beras. Bambang mengiyakan pernyataan Sudin sambil tertawa.
“Kamu tahu Entikong jadi pintu gerbang penyelundupan ke Indonesia. Ngapain ketawa? Bukan cuma nasi, daging juga ada. Ini yang perlu diperhatikan,” ujarnya.
Bambang menjawab, “Siap Pak Ketua,” ujarnya.
(ya/hn)